Senin 14 April 2025

Menu Atas

Tim Pemdes Pasuruan Sidak Harga dan Stok Bahan Pokok di Pasar

Redaksi
Jumat, 27 Maret 2020 | Maret 27, 2020 WIB Last Updated 2022-09-17T00:33:39Z
RO, PENENGAHAN - Tim Pemerintah Desa Pasuruan, Kecamatan Penengahan, Lampung Selatan, bersama babinsa setempat lakukan sidak di pasar tradisional Desa Pasuruan, Jumat (27/03/2020).

Sidak yang dipimpin langsung Kepala Desa Sumali itu, dimaksudkan untuk memeriksa harga-harga barang kebutuhan pokok ditengah wabah corona atau covid-19.

Kepala Desa Pasuruan, Sumali mengatakan, sidak itu untuk mengetahui ketersediaan pangan dan persiapan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi, namun didapati harga gula terbilang cukup mahal.

"Harga gula sangat tinggi. Biasanya di bulog Rp12.000 per kilo, sekarang ada yang menjual mencapai Rp 18.000 per kilo," katanya.
Pihaknya mengharapkan masyarakat untuk tetap tenang dan pihaknya juga akan terus memantau dan mengawasi harga pangan di pasaran.

"Kita akan terus melakukan pengawasan terhadap kebutuhan barang pokok," ungkapnya.

Dirinya juga mengimbau kepada masyarakat, untuk tidak melakukan belanja dalam jumlah besar atau panic buying agar harga tetap stabil.

"Imbauan kami kepada masyarakat supaya tidak panic buying. Tim Satgas Pangan akan tetap melakukan pemantauan di pasar," tegas Sumali. (Red)
  • PT. STP Kembali Berbagi CSR di Bulan Ramadhan, Masyarakat Desa Sukajaya Dapat Berkahnya
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tim Pemdes Pasuruan Sidak Harga dan Stok Bahan Pokok di Pasar

Iklan

iklan