Sabtu 3 Mei 2025

Menu Atas

Kartini Perindo Lamsel, Gelar Pelatihan UMKM Pembuatan Sabun

Redaksi
Sabtu, 27 Juni 2020 | Juni 27, 2020 WIB Last Updated 2022-09-17T00:31:40Z
SRAGI (RO) - Kartini Perindo Lampung Selatan (Lamsel) memberikan pelatihan pengembangan kapasitas pelaku UMKM, dengan menggelar pelatihan pembuatan sabun dikecamatan Sragi. Sabtu (27/6/20).

Pelatihan pembuatan sabun itu dipimpin Ketua Kartini Perindo Lamsel, Hj Dariati Aribun serta melibatkan ibu-ibu dari desa Sukapura, baktirasa, Mandalasari, margajasa yang bertempat di desa Mandalasari.

Dalam kegiatan pelatihan yang digelar oleh Kartini Perindo lamsel itu, peserta yang didominasi kalangan ibu-ibu diberikan materi dan strategi dalam menjalankan bidang usaha.

Menurut Hj, Dariati Aribun,
Pelatihan ini akan digelar disetiap kecamatan dari desa ke desa yang berada di Lampung selatan.

"inilah salah satu alasan kami disini untuk membantu emak-emak ini untuk bisa membuat UMKM dan bersaing. Bersaing dalam hal bagaimana membuat konsep bisnis, packaging bisnis dan pemasarannya, sehingga ibu-ibu ini paling tidak didorong untuk maju," tutur istri Aribun Sayunis diselah kegiatan.

"Bagus sekali dengan adanya pelatihan dari Kartini Perindo ini sangat memberi wawasan kepada saya. Dengan adanya seperti ini kita dapat mengetahui cara berwira usaha terimaksih banyak kartini perindo ," kata Tumini saat mengikuti pelatihan.

Tak hanya mengelar pelatihan diselah kegiatan pelatihan itu pun Ketua DPD Perindo Aribun Sayunis dan tim Aksi Perindo peduli melakukan poging dan membagikan sabun hasil dari pelatihan ke masyarakat. (Red)
  • PT. STP Kembali Berbagi CSR di Bulan Ramadhan, Masyarakat Desa Sukajaya Dapat Berkahnya
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kartini Perindo Lamsel, Gelar Pelatihan UMKM Pembuatan Sabun

Iklan

iklan