Sabtu 24 Mei 2025

Menu Atas

Selain Lakukan Fogging, Aribun Juga Bagikan Sabun Antiseptik di Sragi

Redaksi
Kamis, 25 Juni 2020 | Juni 25, 2020 WIB Last Updated 2022-09-17T00:31:42Z
SRAGI (RO) - Tim Sahabat Aribun Sayunis, terus bergerak melakukan aksi sosial di setiap desa di Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel).

Hingga hari ini (25/6/2020), tim menyusuri 3 desa di Kecamatan Sragi. Yakni, Desa Kuala Sekampung, Desa Kedaung dan Desa Sumber Nadi. Dilokasi ini, tim melakukan fogging focus dan membagikan ratusan botol sabun antiseptik kepada masyarakat secara gratis.


"Kegiatan sosial ini harus berimbang, meskipun kita tengah gencar untuk membagikan beras kepada masyarakat kurang mampu, kita juga tetap menindaklanjuti jika ada permohonan dari masyarakat untuk melakukan fogging," Terang Aribun Sayunis yang juga selaku Ketua DPD Partai Perindo Lamsel.
Aribun menjelaskan, fogging fokus dilakukan untuk memutus mata rantai kasus Demam Berdarah Dengue (DBD). Mengingat, saat ini telah memasuki musim penghujan yang rawan akan penyakit DBD.

"Kalau pembangian sabun, ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam menerapkan pola hidup bersih. Sebab, upaya ini juga dapat membantu upaya mencegah penyebaran virus covid-19," imbuhnya.

Untuk diketahui, Aribun sejak empat bulan lalu selama pandemi covid-19 telah melakukan aksi sosial di semua kecamatan yang ada di Lamsel. Mulai dari membagikan sabun antiseptik hasil produksi UMKM Partai Perindo, masker, ikan patin hasil panen budidaya ikan, kemudian beras yang juga merupakan hasil panen lahan sawah miliknya. (Red)
  • Calon Murid Baru dari SMP-MTS se-Lamsel Antusias Ikuti Sosialisasi SPMB Sekolah Unggulan SMAN2 Kalianda
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Selain Lakukan Fogging, Aribun Juga Bagikan Sabun Antiseptik di Sragi

Trending Now

Iklan

iklan