Senin 14 April 2025

Menu Atas

Kendaraan Patwal Pjs. Bupati Lamsel, Tabrak Dua Motor

Redaksi
Selasa, 20 Oktober 2020 | Oktober 20, 2020 WIB Last Updated 2022-09-17T00:30:14Z

Foto: Ist
SRAGI (RO) - Kendaraan Patwal SatPol PP, alami kecelakaan pesawahan Desa Karang Jaya, Kecamatan Sragi, Selasa (19/10/2020), sekira pukul 09.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan itu melibatkan kendaraan Patwal SatPol PP dengan dua kendaraan sepeda motor.

Ali, salah satu staf Kecamatan Sragi menuturkan, sebelum tergelincir dipesawahan, kendaraan patwal itu menabrak 2 kendaraan bermotor yang salah satunya sedang berdagang dilokasi.

"Benar ada terjadi kecelakaan di Desa Karang Jaya, mobil patwal SatPol PP menabrak dua pengendara sepeda motor dan lalu mobil tergelincir di persawahan warga," ujar Ali.

Sementara itu, Kasat Pol PP dan Damkar Lamsel, Heri Bastian, membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, kendaraan patwal itu terlibat kecelakaan usai mengawal PJs, bupati ke lokasi kegiatan.

"Iya benar, sudah selesai ngawal Pjs ke lokasi. Untuk korban sudah dirujuk ke RS Bob Bazar. Tidak ada yang meninggal, ada yang patah kaki saja," ujarnya. (An/Red)

  • PT. STP Kembali Berbagi CSR di Bulan Ramadhan, Masyarakat Desa Sukajaya Dapat Berkahnya
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kendaraan Patwal Pjs. Bupati Lamsel, Tabrak Dua Motor

Iklan

iklan